Foto : Ketua Umum GMDM Irjen Pol (Purn) Arman Depari
STM HULU | TambunPos.com
Ketua umum garda mencegah dan mengobati (GMDM) Pusat, Irjen Pol (Purn) Arman Depari, Resmi Melantik Pujian Tarigan sebagai ketua Bakornas GMDM Kecamatan STM Hulu, Kabupaten Deliserdang Sumatera Utara pada Sabtu (20/05/2023) pagi, Masa periode 2023 – 2028.
Acara pelantikan pembacaan sumpah bakti yang diikuti oleh pengurus yang dilantik dan penyerahan SK oleh DPD GMDM Kab, Deli Serdang kepada ketua DPK (Dewan Pimpinan Kecamatan) STM Hulu pujian Tarigan pun disaksikan oleh ratusan masyarakat , muspika dan pemerintah desa sekecamatan stm hulu yang berlokasi di gedung serba guna GBKP tiga Juhar 20 mei 2023.
Dalam sambutannya,ketua umum GMDM, Irjen Pol, Arman Depari merasa bangga dengan Masyarakat Kec,STM Hulu yang bersatu dari segala unsur baik dari pemerintahan,ormas serta tokoh masyarakat dalam mencegah peredaran narkoba khususnya yang berada di Kec, STM Hulu“Ujar Arman Depari.
Lanjut dikatakan mantan Deputi Pemberantasan BNN (Badan Narkotika Nasional) Republik Indonesia itu, saya sangat apresiasi pelantikan hari ini,sehingga saya bersedia datang dalam pelantikan pimpinan kecamatan hari ini,Baru kali ini saya turun ke tingkat kecamatan melantik pengurus ditingkat kecamatan“Jelas Irjen Pol (Purn) Arman Depari.
Sambutan Tokoh masyarakat prof H Efendi Barus MA PhD selaku penggagas terbentuknya kepengurusan gmdm dikecamatan stm hulu, mengucapkan terimakasih kepada ketua umum yang telah bersedia terbang dari Jakarta ke kecamatan stm hulu kabupaten Deliserdang.
“Kami berterimakasih kepada seluruh jajaran terkhusus kepada pemerintah desa yang telah berperan dalam dalam mensukseskan kegiatan ini. Tentunya pelantikan ini bukan hanya sebatas seremonial. Tetapi kami bersama pengurus yang sudah dilantik hari ini, juga akan melakukan sosialisasi setiap bulan kedesa-desa dan berharap dukungan dari pemerintah desa agar mengumpulkan masyarakat sesuai agenda kerja yang sudah kami susun”ucap Efendi Barus.

ketua terpilih, Pujian Tarigan dalam kata sambutannya menyampaikan Gmdm adalah himpunan dari unsur ormas dan tokoh masyarakat, agama, dan pendidikan yang tergerak hatinya dalam menyelamatkan generasi penerus stm hulu agar terhindar dari bahaya narkoba. Dan berterimakasih kepada bapak ketum dan muspika serta pemerintah desa yang sangat mendukung dalam pelaksanaan kegiatan pelantikan dan kegiatan sosialisasi berkesinambungan yang akan diadakan setiap bulan ke setiap desa di kecamatan stm hulu.
Camat Stm hulu, Budiman Sembiring juga mengucapkan terimakasih atas dukungan dari semua pihak dalam kegiatan sosial dan berterimakasih atas kehadiran bapak irjend pol Arman Depari ke stm hulu.
Kapolsek tiga juhar AKP Kennedy Sitompul saat memberi arahan mengajak semua untuk memerangi narkoba di wilayah kecamatan stm hulu.
“Mari saling bergandeng tangan bersama memerangi narkoba, karena peran penting masyarakat paling utama. Kami sudah mendata wilayah yang yang banyak pecandu narkoba dan berharap kepada semua pemerintah desa dan masyarakat yang mengetahui pengedar yang masuk ke stm hulu. Silahkan sampaikan kepada kami, dan pasti akan kami tangkap dan kami akan merahasiakan sumbernya “tegas kapolsek.
Wakasat res Polresta Deli Serdang juga menyampaikan hal senada dengan Polsek tiga juhar.
“Kami sebagai aparat penegak hukum (APH) tidak dapat bekerja sendiri tanpa ada dukungan dari masyarakat. Kegiatan hari ini akan saya sampaikan sebagai laporan kepada Kapolresta Deliserdang dan pasti akan dikordinasikan dengan kasat narkoba”pungkas natanael sitepu.
( PT/TP)




