MEDAN I TAMBUN POS
Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Medan mengikuti turnamen Tenis Meja dalam rangka menyemarakkan jelang Hari Dharma Karya Dhika Ke-78. Kegiatan yang diikuti sebanyak 92 peserta yang dilaksanakan secara terpusat di Aula Soepomo Kantor Wilayah Kemenkumham Sumut, Rabu (26/07/23).
Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumut, Imam Suyudi menyampaikan bahwa kegiatan olahraga bukan hanya sekedar mencari kemenangan semata namun dibalik itu ada tujuan yang lebih berharga ialah membangun komunikasi dan silaturahmi dengan sesama Pegawai agar tetap solid.
“Saya berharap bahwa pertandingan olahraga ini sebagai ajang mempersatukan dan memperkuat jaringan komunikasi dan silaturahmi di instansi kita,” kata Imam Suyudi.
Lebih lanjut dalam kegiatan tersebut, sebagai pembuka kegiatan dilaksanakan pertandingan ekshibisi yang disambut meriah, dimana berkenan Bapak Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham RI, Imam Suyudi dengan Bapak Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Medan, Maju A. Siburian.
#lapas1medan
(Ris/TP)




