Pematang Siantar I TambunPos.com
Dalam rangka mewujudkan Laporan Keuangan yang akuntabel, Lapas Tebing Tinggi mengikuti kegiatanReviu Pelaksanaan Anggaran, Monitoring Pengadaan Barang/Jasa, Penatausahaan Persediaan dan BMN T.A.2023 di Lapas Kelas IIA Pematang Siantar, Jum’at, 24/11/2023.
Bertempat di ruang aula, hadir secara langsung Kasubsi. Perawatan Ahmad Yurlis Hia selaku PPK Lapas Tebing Tinggi, bersama Bendahara Pengeluaran Juarto Tri Rensa dan Pengelola BMN Haidar Ali Rafsanjani.
Diawali dengan kata sambutan oleh Kasubbag. Tata Usaha Lapas Pematang Siantar Gusti Togatorop, kegiatan dilanjutkan dengan arahan dan bimbingan dari Kepala Bagian Umum Kanwil Kemenkumham Sumut Safriadi Lubis.
Dalam arahannya beliau berharap pelaksanaan anggaran di satuan kerja jajaran Kanwil Kemenkumham Sumut bisa terlaksana dan berjalan secara optimal.
“Sesuai instruksi Kakanwil, kami berharap pelaksanaan anggaran bisa berjalan dengan baik, terkhusus bagi satuan kerja yang memiliki belanja modal agar anggaran pada satuan kerja bisa terealisasi dengan optimal”. Ucap Safriadi.
Kemudian kegiatan dibuka dengan forum diskusi dua arah terkait kendala yang dihadapi pada pelaksanaan anggaran oleh satuan kerja masing-masing.
Kegiatan berlangsung dari pukul 09.00 WIB hingga selesai dalam situasi aman serta diikuti oleh 7 satuan kerja, yaitu Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar, Lapas Kelas IIA Labuhan Ruku, Lapas Kelas IIA Pematangsiantar, Kanim Kelas II TPI Pematangsiantar, Lapas Kelas IIB Tebing Tinggi, Lapas Kelas IIB Tanjung Balai Asahan, dan Kanim Kelas II TPI Tanjung Balai Asahan.
#jaharisitepu
#LapasTebingTinggi
#LatetiBeriman
#PemasyarakatanMajuIndonesiaTangguh
#KumhamPasti
#sahabatpengayoman
#kemenkumhamsumut
#kemenkumhamri
#kusuma
#ditjenpas
#KumhamSemakinPASTI
(Ris/TP)




