Lubuk Pakam I TambunPos.com
Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Lubuk Pakam Kemenkumham Kanwil Sumatera Utara sukses laksanakan pemilu di lokasi khusus pada Rabu, 14 Februari 2024.
Kegiatan yang dilaksanakan di Aula dan Lapangan Lapas Lubuk Pakam ini terdiri dari 2 ( dua ) TPS ( Tempat Pemungutan Suara ) yakni TPS 901 dan 902. Adapun jumlah pengguna hak pilih DPT ( Daftar Pemilih Tetap ) pada TPS 901 sebanyak 87 orang dan DPTb ( Daftar Pemilih Tambahan ) sebanyak 138 orang serta pada TPS 902 jumlah pengguna hak pilih DPT sebanyak 69 orang dan DPTb sebanyak 138 orang. Sebelum pelaksanaan pemilu dimulai, Horas Siregar selaku Ketua KPPS 901 mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi terhadap penyelenggaraan kegiatan. Ia juga menyampaikan semoga pelaksanaan kegiatan pemilu di TPS 901 dapat berlangsung dengan baik hingga akhir perhitungan suara nanti. Imbuh Horas.
Hal yang sama juga disampaikan oleh Roiko F Sianturi selaku Ketua KPPS 902. Ia menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah hadir pada kegiatan Pemilu 2024 ini. Semoga kegiatan pemilu 2024 ini menghasilkan pemimpin dan wakil rakyat yang dapat menjadi representasi kemajuan bangsa di kemudian hari. Ujar Sianturi.
Disela kegiatan tampak Alanta Imanuel Ketaren ( Kalapas Lubuk Pakam ) mendampingi Jahari Sitepu ( Kakanwil Sumatera Utara ) melakukan kunjungan di 2 ( dua ) TPS. Dalam keterangan yang dihimpun oleh Tim Humas Lalupa, Alanta dan Jahari menyampaikan kepada setiap KPPS untuk tetap semangat dalam melakukan pemungutan dan perhitungan suara. Jika terdapat masalah segera laporkan. Semoga Lapas Lubuk Pakam mampu menyelesaikan perhitungan suara tanpa halangan berarti. Tutup Alanta dan Jahari.
#kumhampasti #kumhamsumut #pemasyarakatan #lalupabersahabat #pemiluserentak2024 #tpskhusus #ayocoblos #nogolput
KEMENKUMHAM_RI Ditjen Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Sumut @divisipemasyarakatansumut29 Alant Manuel Ketaren KPU Republik Indonesia Kpu Deliserdang
(Ris/TP)




