Dukung Program Makan Bergizi Gratis, Kapolri Minta Evaluasi Kesiapan Sebelum Operasional Penuh
Pakpak Bharat | TambunPos.com — Kepala Kepolisian Republik Indonesia, Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, secara resmi melakukan peletakan batu pertama (groundbreaking) pembangunan 29 dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di lingkungan Polda Sumatera Utara, Kamis (11/7/2025), di Mapolda Sumut, Medan.
Hadir langsung dalam acara tersebut Wakapolres Pakpak Bharat, Kompol Nelson Jefri Parulian Sipahutar, SH, MM, serta Sekretaris Daerah Pakpak Bharat, Jalan Berutu, S.Pd, MM, yang mengikuti prosesi secara virtual melalui aplikasi Zoom dari Desa Traju, Kecamatan Siempat Rube.
Pembangunan SPPG ini merupakan bagian dari upaya mendukung pelaksanaan **Program Makan Bergizi Gratis (MBG)** yang digagas pemerintah pusat. Dalam sambutannya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan pentingnya evaluasi terhadap kesiapan operasional SPPG sebelum program MBG dijalankan secara penuh.
“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran yang telah bekerja serius. Karena ini program besar Presiden, maka harus dijalankan sebaik mungkin. Saya minta agar dilakukan evaluasi menyeluruh terhadap penerima manfaat, kemasan, dan distribusi MBG,” tegas Kapolri.
Hingga saat ini, sudah terdapat 36 dapur SPPG yang dibangun di wilayah Polda Sumut dan dalam waktu dekat akan segera dioperasikan. Kapolri memastikan, pembangunan SPPG akan terus digenjot agar dapat menjangkau lebih banyak wilayah hingga akhir tahun 2025.
Program SPPG ini dirancang sebagai dapur sentral untuk menyiapkan makanan bergizi yang nantinya akan didistribusikan kepada anak-anak dan kelompok rentan lainnya sebagai bagian dari percepatan penanggulangan stunting dan peningkatan kualitas SDM Indonesia.




