Scroll Untuk Baca Artikel
DaerahKamtibmas

Patroli Nataru Bersama Forkopimda, Kapolres Lingga: Pupuk Toleransi dan Pastikan Kamtibmas Kondusif

×

Patroli Nataru Bersama Forkopimda, Kapolres Lingga: Pupuk Toleransi dan Pastikan Kamtibmas Kondusif

Sebarkan artikel ini

Ket foto : Kapolres Lingga AKBP Dr. P.M. Nababan, S.H., S.I.K., M.H.,bersama Forkopimda pimpin Patroli pengamanan Malam Natal Rabu 24 Desember 2025

LINGGA I TambunPos.com – Dalam rangka memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap aman dan kondusif pada malam perayaan Natal 2025, Kapolres Lingga bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Lingga melaksanakan patroli malam terpadu, Rabu (24-12-2025) malam.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Patroli bersama ini menyasar sejumlah gereja, pos pengamanan Operasi Lilin Seligi 2025, serta titik-titik keramaian masyarakat. Kegiatan tersebut bertujuan untuk memastikan pelaksanaan ibadah Natal berjalan dengan aman, lancar, dan penuh khidmat, sekaligus memperkuat sinergitas lintas sektor dalam menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah Kabupaten Lingga.

AKBP Dr. P.M. Nababan, S.H., S.I.K., M.H., Kapolres Lingga menyampaikan bahwa patroli malam Natal tidak hanya difokuskan pada aspek pengamanan, tetapi juga sebagai wujud kehadiran negara dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, khususnya umat Kristiani yang sedang melaksanakan ibadah.

“Melalui patroli bersama Forkopimda ini, kami ingin memastikan situasi kamtibmas tetap kondusif sekaligus memupuk nilai toleransi antar umat beragama di Kabupaten Lingga. Perayaan Natal harus berjalan dengan aman, damai, dan penuh kebersamaan,” ujar Kapolres Lingga.

Selain melakukan pemantauan, Kapolres Lingga dan Forkopimda juga menyempatkan diri berdialog dengan petugas pengamanan serta menyapa masyarakat, sebagai bentuk dukungan moril dan komitmen bersama dalam menjaga keamanan daerah.

Dengan dilaksanakannya patroli malam Natal secara terpadu ini, diharapkan tercipta suasana yang aman, tertib, dan harmonis, sehingga masyarakat dapat merayakan Natal dengan rasa tenang serta memperkuat semangat toleransi dan persatuan di Kabupaten Lingga.(JT/TP)