Foto : Kapolsek Batangkuis, Kompol Syahrizal
Deliserdang | TambunPos.com
Terhitung Tanggal 10 Oktober 2024, Kapolsek Batangkuis Polresta Deliserdang, Kompol Syahrizal resmi purna bhakti (pensiun) dari kepolisian periode Januari hingga September 2024. Kompol Syahrizal yang telah bertugas sejak 1986 (38 tahun) lalu, Resmi pensiun dan kembali menjadi rakyat biasa, Setelah Polresta Deliserdang menggelar upacara pedang pora guna melepas anggota Polri yang memasuki purna bakhti.
Kompol Syahrizal memang dikenal sebagai polisi humanis dan humoris serta tidak pernah membedakan kawan. Karena itu wajar banyak orang kenal dan dekat kepada dirinya dan menggelarinya polisi humanis. Sangat jarang seorang Kapolsek berbaur bersama masyarakat biasa, Namun Kompol Syahrizal adalah personil Polri yang senantiasa selalu berada di lingkungan Masyarakat, baik di warung, rumah ibadah maupun tempat lainnya.
Lebih dari setengah kedinasanya dihabiskan pada bagian di Satuan Reskrim.
Syahrizal sudah malang melintang di Kepolisian Republik Indonesia, dari jabatan Kanit Intel Polresta Deliserdang bidang Politik, terakhir sebagai Kapolsek Batangkuis yang di emban nya sampai memasuki masa pensiun.
Masyarakat Batangkuis dari sudut desa sangat mengenal sosok Syahrizal sebagai Polisi Humanis dan cukup dekat pada lapisan masyarakat. Salah seorang warga yang tinggal di batangkuis, Sarul (47) mengatakan sangat jarang seorang perwira menengah mau duduk dan ngobrol di warung kecil, seperti Kompol Syahrizal.
“Syahrizal itu polisi humanis, kalau beliau berkenan masuk ke partai, Pasti banyak partai yang mau mengambil menjadi pengurus di partai, karena beliau sosok sangat humanis, humoris dan cerdas”.tutur Sarul.
Perlu diketahui, Kompol Syahrizal Satu – satunya Kapolsek batangkuis berpangkat Kompol”.sambungnya.
Ditambahkan nya, Selama bertugas di kecamatan batangkuis, Syahrizal banyak membantu masyarakat, khususnya dalam memberi pemahaman tentang hukum dan rasa kemanusian sehingga masyarakat batangkuis tertib serta lebih nyaman.
“Masyarakat batangkuis akan merindukkan sosok Kapolsek yang humanis seperti Kompol Syahrizal”.pungkas sahrul.
(ET/TP)