Scroll Untuk Baca Artikel
DaerahPeristiwa

Naas, Kakek Pesepeda Tewas Akibat Tersambar Kereta Api

×

Naas, Kakek Pesepeda Tewas Akibat Tersambar Kereta Api

Sebarkan artikel ini

Foto: mayat korban saat di evakuasi.

YOGYAKARTA | TambunPos.com – Peristiwa Naas menimpa seorang Kakek pesepeda, Kakek ditemukan meninggal dunia setelah tersambar kereta api di dekat perlintasan kereta api di km 151+7/8 petak Bbn-Mgw, Kebon dalem Kidul, Kecamatan Prambanan, pada Selasa (14/1/2025) pukul 05.05 WIB.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Menurut Kapolsek Prambanan AKP Jaenudin mengatakan bahwa korban berinisial (Ng) dengan jenis kelamin Laki-laki, (71), warga desa Sambirejo Prambanan.

Kejadian tersebut menurut informasi warga bahwa korban melintas perlintasan rel kereta api dengan sepeda dari arah selatan menuju utara, karena kurangnya hati, dan masinis sudah berulang-ulang semboyan 35 namun dengan jarak sudah dekat maka terjadi temperen yang mengakibatkan korban meninggal dunia beserta sepeda mengalami kerusakan akibat tertemper kereta api.

Setelah dilakukan pengumpulan data dan keterangan, serta dilakukan evakuasi olah TKP pihak kepolisian kemudian korban di bawa ke RS. Bhayangkara untuk ditindak lanjuti.

Akibat kejadian tersebut kereta api STA Maguwo mengalami keterlambatan 3 menit, dalam proses tindak lanjut situasi aman dan terkendali.

(AF/TP)