Scroll Untuk Baca Artikel
Daerah

Perkuat Sinergitas , Kalapas Kunjungi Kapolresta Deli Serdang

×

Perkuat Sinergitas , Kalapas Kunjungi Kapolresta Deli Serdang

Sebarkan artikel ini

Foto : Kalapas Lubuk Pakam saat Kunjungi Kapolresta Deli Serdang 

Lubuk Pakam, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Lubuk Pakam Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kanwil Sumatera Utara kunjungi Polresta Deli Serdang pada Senin (05/05/2025).

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Kunjungan yang dipimpin oleh Kalapas Lubuk Pakam, Hakim Sanjaya yang didampingi oleh Kasubag TU, Yanto Simanjuntak dan Kasubsi Peltatib, Gebriel Sembiring yang disambut langsung oleh Kombes Pol. Hendria Lesmana, S.I.K., M.Si (Kapolresta Deli Serdang). Melaksanakan arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Agus Andrianto, Lapas Lubuk Pakam menjalin koordinasi aktif dengan mitra kerja Aparat Penegak Hukum.

Kalapas Lubuk Pakam menjelaskan maksud dan kedatangan mereka ke Polresta Deli Serdang selain untuk membangun sinergi dan kerja sama antarlembaga, kunjungan ini merupakan ajang silahturahmi untuk mempererat persatuan.

Selain membahas masalah koordinasi antar instansi, Kunjungan ini juga menjadi ajang bagi Kalapas untuk berkenalan lebih dekat dengan Kapolresta Deli Serdang yang baru menjabat.

Pada hari ini kami melakukan kunjungan ke Polresta Deli Serdang guna menjalin sinergitas antar instansi sekaligus mengenal lebih dekat Bapak Kapolresta beserta jajaran. Mengawali pertemuan, Kalapas menyampaikan informasi terkait dengan Lapas Lubuk Pakam mulai dari jumlah penghuni, potensi sumber daya alam dan program pembinaan yang dijalankan.

“Kedatangan kami dalam rangka menjalin koordinasi aktif. Kerja sama dan kolaborasi dengan stakeholder tentunya diharapkan dapat mendukung keberhasilan program-program pembinaan termasuk pendampingan dalam menjaga situasi Lapas Lubuk Pakam senantiasa aman dan kondusif,” ucap Hakim.

Sementara itu, Kapolresta Lubuk Pakam menyambut baik pertemuan ini. Kapolresta mengatakan bahwa Polresta Deli Serdang siap mendukung dan berkolaborasi dengan Lapas Lubuk Pakam baik dalam hal pembinaan narapidana maupun pengamanan Lapas.

“Semoga Sinergi yang terjalin antara Lapas Lubuk Pakam dengan Polresta Deli Serdang mampu mendukung keberhasilan pelaksanaan tugas dan fungsi Pemasyarakatan yang berorientasi pada pembinaan, perlindungan masyarakat dan reintegrasi sosial”, tutup Hendria.

Dok. Humas Lalupa.

(R15)