Scroll Untuk Baca Artikel
Daerah

Personel Lantas dan Samapta Atur Arus Lalu Lintas di Lokasi Pengerjaan Parit Jl. Jamin Ginting

×

Personel Lantas dan Samapta Atur Arus Lalu Lintas di Lokasi Pengerjaan Parit Jl. Jamin Ginting

Sebarkan artikel ini

Tanah Karo I TambunPos.com – Personel dari Fungsi Lalu Lintas dan Patroli Samapta Polres Tanah Karo melakukan pengaturan lalu lintas (Gatur) di kawasan Simpang 3 Masjid Agung Kabanjahe, Rabu (26/11/2025) sekitar pukul 19.30 WIB. Langkah ini dilakukan menyusul padatnya arus kendaraan akibat proyek pengerjaan drainase di Jalan Jamin Ginting.

Petugas piket melakukan penebalan pengaturan di lokasi tersebut guna mencegah kemacetan yang lebih parah dan memastikan kelancaran arus kendaraan. “Pengaturan dilakukan untuk mengurai kepadatan karena badan jalan menyempit akibat aktivitas pengerjaan parit,” ujar petugas di lapangan.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Sekitar pukul 19.45 WIB, kegiatan pengerjaan drainase selesai untuk hari itu. Satu unit alat berat masih terparkir di tepi jalan, tepatnya di dekat SPBU Simpang 3 Kabanjahe. Arus kendaraan menuju Berastagi sempat diberlakukan satu jalur karena banyaknya material proyek yang masih berserakan di badan jalan.

Namun demikian, berdasarkan pemantauan hingga pukul 20.20 WIB, situasi arus lalu lintas kembali normal dan lancar.

Kapolres Tanah Karo AKBP Eko Yulianto, S.H, S.I.K, Opsla, mengimbau masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada saat berkendara, mengingat curah hujan di wilayah Kabupaten Karo belakangan ini cukup tinggi dan berpotensi menyebabkan jalan licin serta jarak pandang berkurang.

“Utamakan keselamatan. Kurangi kecepatan dan tetap patuhi arahan petugas di lapangan,” pesan Kapolres. (Lin/TP)