DaerahHukumSumut

“Bersatu Membangun Bangsa” Lapas Kelas IIA Peringati Hari Sumpah Pemuda Ke 94

215
×

“Bersatu Membangun Bangsa” Lapas Kelas IIA Peringati Hari Sumpah Pemuda Ke 94

Sebarkan artikel ini

Pematang Siantar I TambunPos.com

Lapas Kelas IIA Pematang Siantar Kanwil Kemenkumham Sumut gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke 94 Tahun 2022 bertempat di Lapangan Upacara Lapas Pematang Siantar, Jumat (28/10/2022).

Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 94 ini diikuti oleh seluruh Pegawai Lapas Pematangsiantar dengan penuh hikmat yang dimulai dari pukul 08.00 WIB hingga selesai dengan mengusung Tema ” Bersatu Membangun Bangsa”


Eben Haezer Depari selaku Kalapas Pematang Siantar yang bertindak sebagai Inspektur upacara menyampaikan Pidato Menteri Pemuda dan Olahraga RI tentang Peringatan Hari Sumpah Pemuda mengatakan,

“Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928 memberikan pelajaran kepada kita bagaimana menyikapi perbedaan sikap primordial, suku, agama, ras dan kultur serta berbagai kepentingan menjadi kekuatan, bukan sebagai faktor yang melemahkan. Bersatu Padu adalah harga mati yang harus dikuatkan untuk membangun ketangguhan dan persatuan menjadi kekuatan untuk melakukan pembangunan peradaban yang unggul sebagai eksistensi bangsa Indonesia,”tegas Kalapas

Dengan diperingatinya hari sumpah pemuda ini semoga bangsa Indonesia bisa mewujudkan mimpi-mimpi pahlawan memajukan kesejahteraan Indonesia.

(ris/TP)

TambunPos

~Tidak ada kata terlambat untuk memulai kehidupan yang kamu inginkan~